Perpisahan dan Pengantar Alih Tugas Pegawai PA Bangil
![]() |
Jumat, 7 Juni 2024. Bertempat di Ruang Sidang Utama, keluarga besar Pengadilan Agama Bangil melaksanakan acara Pengantar Alih Tugas Pegawai Pengadilan Agama Bangil yaitu Rafika Aulia, S.E. Klerek – Penelaah Teknis Kebijakan PA Bangil Mutasi ke Pengadilan Agama Palembang.
Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Agama Bangil Ibu Dra. Hj. Noor Asiah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pegawai yang akan berpindah tugas atas dedikasi dan kontribusi mereka selama bertugas di Pengadilan Agama Bangil.
![]() |
"Kami sangat mengapresiasi kinerja dan dedikasi yang telah diberikan oleh rekan-rekan selama bertugas di sini. Semoga di tempat tugas yang baru, rekan-rekan dapat terus memberikan kontribusi terbaik dan membawa nama baik Pengadilan Agama Bangil.” ujar Rafika.
![]() |
Acara diisi dengan pemutaran video perpisahan yang disaksikan seluruh pegawai pengadilan agama bangil, dimana dalam video tersebut ditampilkan foto dan video kenang-kenangan bersama pegawai yang mutasi. Dalam kesempatan yang sama, perwakilan pegawai yang akan alih tugas juga menyampaikan kesan dan pesan selama bertugas di Pengadilan Agama Bangil.
Di akhir acara terdapat penyerahan kenang-kenangan kepada para pegawai yang akan alih tugas. Acara ditutup dengan doa bersama dan sesi foto bersama. Dengan adanya acara pengantar alih tugas ini, diharapkan para pegawai yang akan berpindah tugas dapat terus semangat dan sukses dalam menjalankan tugas di tempat yang baru, serta tetap menjalin silaturahmi dengan Pengadilan Agama Bangil.
TIM IT
Berita Terkait: