logo
ZONA INTEGRITAS PENGADILAN AGAMA BANGIL
APLIKASI PENUNJANG KINERJA

Biaya Perkara

Estimasi panjar biaya yang dibayar oleh pihak yang berperkara dalam proses penyelesaian suatu perkara.

SIPP

Melalui Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP), anda akan mengetahui tahapan, status dan riwayat perkara.

Jadwal Sidang

Pengadilan Agama memberikan kemudahan akses informasi jadwal sidang untuk para pihak yang sedang berperkara.

SIWAS

SIWAS adalah aplikasi pengaduan yang disediakan oleh Badan Pengawasan Mahkamah Agung Republik Indonesia.

e-court

Layanan Pendaftaran Perkara, Taksiran Panjar Biaya Perkara, Pembayaran dan Pemanggilan yang dilakukan Secara Online.

Gugatan Mandiri

Untuk Pelayanan yang lebih mudah, cepat dan biaya ringan, Ditjen Badan Peradilan Agama menyediakan Layanan Pembuatan Gugatan / Permohonan secara mandiri.

Siapa Daku

Melalui SIAPA DAKU Pihak Beperkara selain mendapatkan Akta Cerai dan Penetapan juga Akan medapatkan KTP, Kartu Keluarga (KK) dengan STATUS perkawinan yang telah BERUBAH dan Juga Akta Kelahiran.

Viona

VIONA adalah aplikasi validasi akta cerai online dari Pengadilan Agama Bangil Kelas 1 A, sebagai alat untuk masyarakat agar bisa melakukan validasi mandiri atas keabsahan akta cerai.

Corona

Untuk Pelayanan yang lebih mudah, cepat dan biaya ringan, Ditjen Badan Peradilan Agama menyediakan Layanan info perkara.

Corona

Channel Youtube Pengadilan Agama Bangil, silakan dilike dan di subscribe

Dipublikasikan oleh admin on . Hits: 843

Pengadilan Agama Bangil Laksanakan Vaksinasi Covid 19

 

 

Rabu, (03/03/2021)

Untuk mendukung program pemerintah dalam melaksanakan vaksinasi covid 19 di seluruh wilayah Indonesia Pengadilan Agama Bangil selaku instansi pemerintah siap mengimpementasikan hal tersebut. Tujuan pemerintah mengadakan vaksinasi adalah untuk menekan kenaikan angka masyarakat Indonesia yang positif terpapar virus covid 19. Apalagi seperti diketahui pandemi yang mewabah di seluruh dunia ini sudah banyak memakan korban jiwa, bahkan di Indonesia sendiri sudah puluhan ribu nyawa melayang dengan percuma.

Pelaksanaan vaksinasi ini dilaksanakan pada hari Rabu (03/03/2021) pukul 09.00 WIB. di Kantor Pengadian Negeri Bangil. Sebelum mendapat vaksinasi ada wawancara dari petugas terkait dengan riwayat kesehatan. Hal tersebut dilakukan lantaran ada beberapa sebab vaksinasi tidak dapat dilaksanakan yaitu terhadap ibu menyusui, ibu hamil, ibu yang berencana hamil, alergi berat, ada riwayat pembekuan darah, penyakit kronis, gangguan sistem imun, dan lainnya. Jika sudah dinyatakan sehat maka para peserta siap untuk divaksinasi. Seluruh aparatur Pengadilan Agama Bangil yang sudah memenuhi syaratpun bergiliran satu-persatu maju untuk divaksin.

 

 

 

Prosedur yang di lalui dalam vaksinasi ini adalah 4 (empat) tahap yaitu registrasi, tahap verifikasi riwayat kesehatan dan permintaan persetujuan peserta, kemudian dilanjutkan dengan tahap pengecekan kondisi dan kesehatan, dan terakhir adalah tahap penyuntikan vaksin pada lengan kiri.


Semua peserta merasa mantap dengan kegiatan vaksinasi ini karena selain dijamin pemerintah aman, vaksin ini juga sudah mendapat sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia. Vaksinasi dilakukan untuk masing-masing orang sebanyak dua kali. Setelah vaksin pertama ini rencananya akan ada vaksin lanjutan pada waktu dua minggu yang akan datang.


Kegiatan vaksinasi berjalan dengan tertib dan lancar tanpa kendala suatu apapun. Semoga dengan adanya vaksinasi ini penularan virus covid-19 dapat ditekan sehingga Indonesia segera bebas dari corona, masyarakat dapat beraktivitas secara normal, ekonomi menjadi lebih stabil, Indonesia sehat dan negara maju.
 
(Mul/Tim-red)

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Bangil Klas IA

Jalan Raya Raci
Bangil, Kab. pasuruan,
Jawa Timur 67153

(0343) 741552

(0343) 745202

pa.bangil@gmail.com